Canon Luncurkan Kamera DSLR Murah

Advertisement
advertisement
Pertama kali diperkenalkan pada ajang pameran fotografi CP+ 2014 di Jepang, pertengahan Februari lalu, kamera DSLR Canon EOS 1200D telah resmi memasuki pasaran Indonesia melalui PT Datascrip selaku distributor tunggal Canon di Tanah Air.

Acara peluncuran berlangsung minggu ini di Jakarta, hari Selasa (29/4/2014) lalu.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima oleh Kompas Tekno, EOS 1200D yang merupakan penerus tipe EOS 1100D mengusung sensor dengan resolusi 18 Megapixel yang memiliki rentang sensitivitas ISO 100 hingga 6400.

Prosesor gambar yang dipakai masih sama dengan generasi sebelumnya, yaitu DIGIC 4. Begitupun dengan sistem AF yang masih mengandalkan modul 9-titik dengan sensor cross-type di bagian tengah.

Di bagian luar, bagian handgrip EOS 1200D kini dilapis dengan bahan karet bertekstur untuk memantapkan pegangan tangan. Layar LCD diperbesar menjadi berukuran 3 inci dengan aspect ratio 3:2, sesuai bentuk sensor.

Perubahan lain mencakup tombol live view/ movie record yang kini dipindahkan persis di sebelah kanan jendela bidik.

Oleh PT Datascrip, Canon EOS 1200D dibanderol seharga Rp 5.650.000.

Sumber : Postekno dan Aplikasibaru
Advertisement
advertisement
Canon Luncurkan Kamera DSLR Murah | Unknown | 5

0 komentar:

Posting Komentar